Bencana berdampak pada orang-orang dari berbagai kelompok berisiko secara berbeda. Saat mengamati kalender musiman untuk pengurangan risiko bencana, pastikan untuk mengikutsertakan perempuan, lansia dan penyandang disabilitas untuk mengetahui peristiwa mana yang berdampak pada kapasitas mereka untuk mengatasi bencana (seperti musim tanam dan panen, prevalensi penyakit dan tinggi rendahnya risiko bencana, tempat kerja, pendapatan dan pengeluaran, dll).
Cara memastikan inklusi:
- Bertemu di tempat yang aksesibel untuk membahas kalender musiman dan memberikan bantuan transportasi ke pertemuan bagi mereka yang membutuhkannya.
- Gunakan objek berwarna cerah untuk membuat peta atau gunakan peta taktil sehingga penyandang disabilitas penglihatan dapat melihat atau merasakan apa yang ada di sana. Ceritakan prosesnya sehingga mereka tahu apa yang ditambahkan pada peta.
- Diskusikan aksesibilitas sumber daya masyarakat, fasilitas dan bangunan dalam kaitannya dengan bahaya dan peristiwa musiman yang berbeda.